Ketahui Gejala, Penyebab Hingga Cara Mengobati Penyakit Psoriasis

0
3817

Penyakit Psoriasis – Informasi Tentang Gejala, Penyebab Hingga Cara Mengobati Penyakit Psoriasis. Banyak yang bertanya – tanya, apa itu penyakit Psoriasis? Psoriasis merupakan penyakit jangka panjang atau kronis yang mampu menyerang kulit. Di Indonesia belum jelas berapa jumlah pengidap Penyakit Psoriasis sesungguhnya. Pada tahun 2006 juga telah didirikan Yayasan Peduli Psoriasis Indonesia sejak tahun 2006 untuk membantu para penderita Psoriasis. Tingkat gejala Psoriasis berbeda – beda di antara penderitanya satu dengan yang lainnya.

Selain itu, untuk intensitas gejala penyakit Psoriasis bisa berubah sewaktu – waktu. Beberapa ada yang mengalami gejala ringan atau bahkan tidak mengalami gejala sama sekali dalam kurun waktu tertentu. Lalu dalam jangka waktu tertentu, gejala penyakit ini mulai bertambah parah hingga mengganggu kenyamanan si penderita.

Intensitas gejala Psoriasis pada tiap penderita berbeda – beda. Gejala umum penyakit Psoriasis terlihat seperti bagian kulit memerah yang terasa tebal, kering dan bersisik. Kulit terlihat pecah – pecah yang terkadang bisa berdarah, kuku menebal dengan tekstur tidak rata dan sendi – sendi yang bengkak dan kaku. Meskipun demikian, tidak semua penderita penyakit Psoriasis mengalami gejala yang sama karena penyakit ini mempunyai banyak jenisnya seperti.

Gejala Psoriasis

cara mengobati penyakit psoriasis
Penyakit Psoriasis

Psoriasis Plak

Psoriasis jenis ini paling umum terjadi. Jenis ini bisa menyebabkan ruam atau bahkan luka menjadi kering, merah dan bersisik pada kulit yang biasa disebut Plak. Plak ini yang terasa sangat gatal dan perih. Penyakit Psoriasis jenis ini bisa muncul di bagian tubuh manapun, terutama pada kulit lutut, siku dan kulit kepala. Dalam kasusnya yang parah, penyakit ini bisa menyebabkan kulit di sekitar sendi akan pecah – pecah dan bisa berdarah.

Psoriasis Kuku

Psoriasis jenis ini terjadi pada kuku manusia, 50% penderita Psoriasis Kuku mengalami gejala seperti berikut:

  • Perubahan warna kuku
  • Cekungan – cekungan kecil yang muncul pada kuku
  • Pertumbuhan kuku yang tidak normal
  • Kuku terlepas

Psoriasis Kulit Kepala

Untuk jenis Psoriasis ini biasanya menyebabkan munculnya sisik tebal dan terasa gatal pada sebagian atau bahkan hampir seluruh kulit kepala. Luka yang diakibatkan penyakit ini bisa melebar hingga melewati garis rambut. Bagian kulit yang mengelupas akan rontok dan kelihatan seperti ketombe.

Psoriasis Inversi

Jenis Psoriasis Inversi ini menyebabkan luka merah yang terasa halus pada sekitar daerah yang terdapat lipatan kulit seperti ketiak. Luka ini bisa bertambah parah apabila terkena gesekan dan keringat. Selain ketiak, penyakit Psoriasis jenis ini menyerang kulit selangkangan, belahan bokong dan bawah payudara.

Psoriasis Gutata

Psoriasis Gutata mempunyai gejala bintik – bintik menyerupai tetesan air. Luka ini berlapis sisik dan biasanya muncul pada bagian tubuh atas, lengan, kaki dan kulit kepala. Jenis ini seringkali menyerang anak – anak dan remaja. Psoriasis Gutata terkadang muncul setelah infeksi atau radang tenggorokan.

Psoriasis Pustular

Psoriasis Pustular menyebabkan luka merah yang perih sebelum akhirnya melepuh dan bernanah. Psoriasis Pustular bisa terjadi pada seluruh tubuh di bagian tertentu, misalnya di tangan, kaki atau ujung jari. Psoriasis jenis ini menyebar di seluruh tubuh dan dapat menyebabkan demam, menggigil, gatal luar biasa dan penurunan berat badan.

Psoriasis Eritrodermik

Psoriasis eritrodermik bisa menyebabkan luka mengelupas yang sangat gatal dan disertai rasa terbakar di seluruh tubuh. Psoriasis jenis ini bisa berdampak pada kadar cairan dan protein di dalam tubuh sehingga berdampak pada dehidrasi malanutrisi dan bahkan bisa gagal jantung.

Artritis Psoriasis

Selain kulit iritasi dan bersisik serta perubahan warna kuku, gejala artritis Psoriasis bervariasi dan dapat menyerang sendi mana pun. Sendi yang sudah terkena infeksi akan menjadi kaku dan kerusakannya bisa berkembang menjadi cacat permanen.

Penyebab Penyakit Psoriasis

Belum diketahui pasti apa penyebab penyakit Psoriasis. Akan tetapi, penyakit Psoriasis ini disebabkan oleh autoimun atau sistem kekebalan tubuh yang menyerang sel -sel kulit yang normal atau sehat.

Psoriasis bisa muncul saat produksi sel – sel kulit tubuh terjadi secara berlebihan. Pada kondisi normal, tubuh akan memproduksi dan mengganti sel -sel kulit yang mati dalam beberapa minggu sekali. Akan tetapi, penderita penyakit Psoriasis akan mengalaminya dalam hitungan beberapa hari saja, sehingga terjadi penumpukan sel – sel kulit yang akhirnya bisa membentuk penebalan pada kulit.

Dalam kasus ini faktor keturunan juga dianggap bisa memicu munculnya Psoriasis. Selain itu, ada juga faktor pemicu lain yang diduga bisa menyebabkan penyakit Psoriasis ini. Di antaranya, infeksi tenggorokan, cedera pada kulit, serta akibat penggunaan obat – obatan tertentu.

Cara Mengobati Penyakit Psoriasis

Untuk cara mengobati penyakit Psoriasis ini tergantung kepada jenis serta tingkat keparahan gejala yang didapat oleh penderita. Psoriasis bisa diobati oleh obat oles, fototerapi atau terapi cahaya, mengkonsumsi obat serta suntikan. Perlu kalian tahu kalau pengobatan ini buka untuk menyembuhkan Psoriasis, tapi untuk meringankan gejala dan memperbaiki tekstur kulit yang terserang penyakit ini. Berikut cara mengobati penyakit Psoriasis:

Dengan Obat Oles

Penyakit Psoriasis juga bisa dengan obat oles. Ada salep tertentu untuk mengobati penyakit ini, sebaiknya minta saran oleh dokter. Jenis obat ini biasanya digunakan untuk mengatasi Psoriasis dalam tahap ringan atau menengah.

Dengan Fototerapi atau Terapi Cahaya

Fototerapi atau Terapi cahaya biasanya dilakukan atau dipilih sebagai alternatif untuk jenis Psoriasis yang tidak bisa diobat dengan menggunakan obat oles. Pengobatan ini dilakukan oleh Dokter spesialis kulit dengan memanfaatkan sinar ultraviolet A dan B.

Dengan Obat Minum

Obat minum ini apabila pengobatan sebelumnya tidak efektif, sebaiknya minta saran dokter sebelum mengkonsumsi obat.

Dengan Infus atau Suntikan

Untuk penyakit Psoriasis dengan tingkat keparahan tinggi, biasanya akan diberikan obat melalui suntikan atau infus. Cara kerjanya yaitu dengan menurunkan tingkat dari reaksi sistem kekebalan tubuh berlebih, dengan begitu inflamasi kulit dan regenerasi dapat berkurang.

Nah, itulah topik yang membahas penyakit Psoriasis, mulai dari gejala penyakit Psoriasis, penyebab penyakit Psoriasis hingga cara mengobati penyakit Psoriasis. Semoga informasi diatas bisa menambah pengetahuan tentang penyakit Psoriasis.

 

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here