Semua orang juga tau, kalau ponsel pintar tak hanya digunakan untuk bertukar pesan atau telepon dengan orang dekat. Tapi, juga punya fungsi lain yang mampu menunjang gaya hidup, yakni fotografi. Fitur kamera yang canggih inilah, menyebabkan banyak orang menyukai fotografi ponsel meski dengan alat yang terbatas.
Segala fitur yang ada pun dimanfaatkan betul, untuk bisa menciptakan hasil jepretan maksimal demi menarik minat netizen di Instagram, misalkan. Naluri untuk tetap eksis di tengah-tengah persaingan industri masa kini, menjadikan fotografi ponsel sebuah ilmu yang wajib dimiliki oleh setiap pemuda generasi millenial.
Nah, kira-kira seperti apa ya, trik fotografi ponsel yang bisa kita pelajari supaya hasil foto kita terlihat bagus? Sehingga bisa menambah kesan positif dalam personal branding kita? So, ini dia caranya.
1. Kenali betul kamera di ponselmu, jangan sampai satu fitur terlewatkan
Seperti halnya berkenalan dengan orang baru, kita seringkali lepas kontrol menanyakan detail ini-itu. Tapi itu bukanlah hal yang buruk. Justru di satu sisi, mengenali orang lain sangat dianjurkan. Mengingat kata pepatah, tak kenal maka tak sayang. So, perlakukan juga ponselmu sebagaimana kamu memperlakukan teman baru.
Artinya, kita diberi keleluasaan untuk mengeksplorasi kamera dalam ponsel kita. Entah mencoba berbagai angle, mengubah resolusi, mengatur kecerahan dan keredupan, dan menjelajahi fitur-fitur lain yang ada dalam ponselmu. Supaya apa? Supaya kita terbiasa dan tau, mau menggunakan fitur apa di segala kondisi yang ada.
2. Gunakan aturan 3 komposisi, maka jepretanmu akan lebih indah dan presisi
Di dalam fitur kamera, salah satunya ada garis pembentuk komposisi. Garis ini terbagi menjadi tiga bagian, yang bisa kita gunakan sebagai alat bantu dalam menentukan komposisi gambar. Subjek bisa diletakkan di kotak tengah-tengah, pinggir sisi kiri atau pinggir sisi kanan. Intinya, semua boleh dilakukan asal komposisinya tepat.
Satu hal yang perlu diperhatikan, ialah ketepatan porsi. Porsi kiri, tengah, dan kanan, haruslah sama sehingga mampu menciptakan kesan yang proporsional dan indah. Setiap objek mungkin memiliki komposisi yang berbeda-beda. Karena itulah, kamu disarankan untuk mengeksplorasi segala macam komposisi supaya terbiasa nantinya.
3. Jangan melulu memotret pemandangan, tapi potretlah subjek orang di dalamnya
Tidak melulu potret pemandangan ini terlihat indah. Justru di satu kondisi, potret pemandangan terlihat biasa saja karena sudah banyak gambar seperti itu. Artinya, kadang fotografi ialah menciptakan gambar yang berbeda dari foto-foto sebelumnya. So, untuk gambar pemandangan, cobalah untuk memberikan porsi atau ruang untuk manusia.
Kenapa harus ada manusia / orang? Karena kita akan tau skala dan tempat aslinya, dengan melihat bentuk tubuh yang ada di dalam foto tersebut. Selain dari sisi ukuran, kita juga akan merasa foto itu terlihat lebih personal dan memorable. So, jangan ragu-ragu untuk mencoba memberikan ruang bagi orang di dalam fotomu, ya.
4. Soal teknis, selalu jaga kebersihan lensa ponselmu supaya tetap jernih
Sama halnya seperti kita dalam merawat kamera digital, yakni menjaga kebersihan lensa. Lensa sangat penting untuk dijaga, apalagi jika resolusi yang dimiliki tergolong besar. Lensa juga memegang peranan penting supaya kejernihan fotomu tetap memiliki kualitas yang bagus. So, untuk fotografi ponsel, kebersihan lensa haruslah diperhatikan.
Kamu tidak perlu memperlakukan lensamu seperti lensa kamera digital, dalam hal membersihkannya. Cukup pakai tissue yang halus dan lembut, dengan menggosokkan pelan-pelan pada permukaan lensa. Dengan rutin melakukan pembersihan ini, kondisi lensa akan tetap bersih dan terjaga sehingga gambar potretnya terlihat bagus jua.
5. Sebagai pemanis, bolehlah kamu gunakan editor foto biar menawan
Terakhir, barulah kita sampai di titik editing. Karena tidak selamanya foto bagus itu muncul tanpa proses editing. Justru, banyak fotografer profesional juga berlatih bagaimana mengedit sebuah foto sebelum dipublikasikan. Proses editing ini biasa dinamakan “post processing” dalam dunia fotografi profesional.
Nah, tidak mengapa kalau kita mencobanya. Sekarang ini sudah tersebar luas beragam aplikasi editing foto di Google Play Store atau App Store. Aplikasi ini bisa kita gunakan untuk mengeksplorasi fitur-fitur yang ada. Seperti crop, komposisi warna, filter, dan lain sebagainya. Oh ya, untuk crop lebih baik daripada zoom, ya.
Nah, kira-kira begitulah tips sederhana tentang fotografi ponsel. Kamu tertarik mencobanya?