Cara meningkatkan kecerdasan anak dengan makanan sehat memang sangat menarik. Sebab, hobi memasak tentu saja akan semakin memperbesar kesempatan tersebut. Harapan agar anak memiliki kecerdasan di atas ibu dan bapaknya, merupakan hal yang lumrah dilakukan oleh setiap pasangan suami istri. Tidak ada yang tidak mau kalau anak-anaknya lebih pandai dan lebih cerdas karena memang tujuannya untuk itu.
Beberapa cara meningkatkan kecerdasan anak bisa dilakukan dengan banyak ragam variasi. Salah satunya dengan menyuplai makanan sehat yang sangat dibutuhkan oleh anak-anak. Dalam masa tumbuh kembangnya, anak-anak membutuhkan nutrisi dan gizi yang seimbang. Termasuk untuk kebutuhan gizi pada otak dan saraf, yang pada tahap ini memiliki perkembangan pesat karena dalam proses belajar.
Nah, kira-kira makanan apa saja ya, yang bisa kita andalkan sebagai alternatif cara meningkatkan kecerdasan anak? Berikut ini telah kami ulas dengan singkat dan lugas, langsung simak aja yuk!
1. Cara meningkatkan kecerdasan anak: Daging sapi bebas lemak

Makanan sehat pertama ialah daging sapi bebas lemak. Daging sapi ini mengandung zat besi yang sangat cocok untuk kebutuhan gizi dan nutrisi anak. Zat besi ini akan membuat anak kita lebih berkonsentrasi dan berenergi, sehingga bisa lebih mudah menyerap segala informasi yang disampaikan oleh bapak-ibu guru di sekolah anak-anak kita.
Selain itu, zat besi juga mudah diserap oleh tubuh sehingga sistem metabolisme tubuh anak menjadi lancar. Selain zat besi, daging sapi bebas lemak juga mengandung zinc yang sangat bermanfaat untuk menambah kecerdasan otak dan daya ingat supaya lebih tajam lagi. Kita bisa mengolahnya dengan berbagai jenis masakan sesuai favorit si anak.
2. Sayur-sayuran berwarna

Selain daging, sayur-sayuran hijau juga sangat berkhasiat untuk menambah kecerdasan otak anak. Sayur-sayuran berwarna tidak melulu harus hijau, melainkan bisa warna-warna lainnya. Contoh sayuran berwarna yang bagus untuk tumbuh kembang si anak antara lain: bayam, tomat, dan wortel. Ketiga sayuran ini sangat direkomendasikan untuk si anak.
Sayur-sayuran berwarna ini mengandung antioksidan yang tinggi. Antioksidan itu sendiri sangat berkhasiat untuk menumbuh kembangkan sel otak sehingga lebih sehat dan kuat. Dengan begitu, sayuran berwarna ini mampu menunjang kecerdasan otak anak. Maka dari sekarang mulailah untuk sering-sering memasak dengan sayuran ya!
3. Ikan

Cara meningkatkan kecerdasan anak selanjutnya ialah dengan memberikan asupan makanan berupa ikan. Jenis ikan yang paling direkomendasikan ialah ikan salmon, yang sekarang sudah banyak ditemukan di mall-mall atau super market, bahkan pasar tradisional. Termasuk pula produk ikan yang dikemas menjadi minyak ikan.
Ikan mampu meningkatkan daya ingat serta nalar si kecil, sehingga bisa lebih optimal. Selain itu, ikan juga mengandung protein yang tinggi sehingga bagus untuk pertumbuhan tulang dan gigi. Selain protein, ikan pun mengandung EPA dan DHA yang mampu memproduksi asam lemak omega 3, yang bagus untuk kecerdasan anak.
4. Gandum utuh

Makanan sehat selanjutnya ialah gandum utuh, yang kini sudah mudah ditemukan. Gandum utuh itu sendiri mengandung beberapa gizi dan nutrisi seimbang yang dibutuhkan oleh tubuh. Yakni glukosa dan vitamin B, keduanya mampu memelihara sistem saraf sehingga kinerja otak si anak bisa lebih optimal.
Selain glukosa dan vitamin B, gandum utuh juga mengandung potasium dan zinc yang mampu menyeimbangkan kinerja otak menjadi lebih optimal. Tidak berhenti sampai di situ, gandum utuh pun memiliki kandungan serat yang bagus untuk pencernaan tubuh. Gandum utuh ini bisa didapatkan dalam bentuk lain seperti oatmeal atau sereal.
5. Kacang-kacangan

Cara meningkatkan kecerdasan anak dengan makanan sehat yang terakhir ialah menggunakan kacang-kacangan. Kacang-kacangan ini sangat mudah didapat dan memiliki kandungan nutrisi yang cukup. Kacang-kacangan sangat cocok untuk dijadikan camilan sehat dan bergizi, tanpa harus makan besar yang seringkali ditolak oleh si kecil.
Kacang-kacangan ini mengandung vitamin E dan anti oksidan, yang keduanya mampu menjadi pelindung sel otak. Sehingga, otak akan tetap aman dari radikal bebas dan kinerjanya pun terjaga. Selain itu, kacang-kacangan juga mengandung penambah glukosa yang mampu menjadi penambah energi bagi kesehatan dan kecerdasan anak.
Itulah tadi sederet cara meningkatkan kecerdasan anak yang bisa kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari. Selalu berusaha untuk mengonsumsi makanan sehat merupakan salah satu trik supaya anak gemar makan sehat pula, sehingga mampu menyuplai segala kebutuhan gizi dan nutrisi seimbang dalam tumbuh kembang si anak.